putaran sidney

2024-10-08 04:03:54  Source:putaran sidney   

putaran sidney,lapak89 login,putaran sidney

Jakarta, CNBC Indonesia -Jaringan 5G bakal terus bertumbuh hingga 2030 di Indonesia. Adopsinya capai 32% selama enam tahun mendatang dibandingkan 1% pada 2023 lalu.

GSMA menyebut Indonesia dan India menjadi salah satu yang mulai jadi perhatian dunia terkait teknologi 5G. India diperkirakan akan mengadopsi 5G mencapai 49% pada 2030 mendatang dengan adopsi 10 juta orang per bulan.

Kedua negara memiliki populasi yang besar dan geografi yang cukup kompleks. Di sisi lain penggunaan data sangat besar dan bakal jadi pusat perindustrian masa depan.

"Namun appetite penggunaan data lumayan besar dan akan menjadi pusat perindustrian dan manufacturing dunia di masa mendatang," kata Head of Asia Pacific GSMA Julian Gorman, di Jakarta, Kamis (12/9/2024).

Pilihan Redaksi
  • Raja HP Baru di RI, Tendang Samsung-Vivo-Oppo
  • Telkomsel Beri Bukti Perkuat Transformasi Digital di RI
  • Amerika Ketar-ketir Tahu Elon Musk Kuasai Satelit

Menurut Julian ini menjadi tempat penggunaan baru bagi 5G. Termasuk untuk memberikan peluang baru bagi Indonesia maupun India.

Untuk negara maju seperti Singapura dan Korea Selatan memiliki penetrasi 5G hampir penuh beberapa tahun lalu. Hampir semua masyarakat pengguna selular di negara tersebut sudah menggunakan jaringan tersebut.

"Semua orang di Singapura dan Korea Selatan akan menggunakan 5G. Kecuali orang-orang yang terlalu muda (anak-anak) untuk menggunakannya," jelas Julian.

Sementara itu, Asia Pasifik adopsi 5G akan mencapai 45% pada 2030. Sementara 4G menjadi 50% atau turun dari 70% pada 2023 lalu.

Hal serupa juga terjadi di global. Jaringan 5G akan meningkat dari 18% tahun lalu menjadi 56% pada 2030, dan 4G mengalami penurunan dari 59% (tahun 2023) menjadi 35%.

"Karena banyak sekali negara yang sudah beralih ke 5G. Penggunaan 4G di Asia Pasifik baru memuncak 12-18 bulan yang lalu," kata Julian.


(fab/fab) Saksikan video di bawah ini:

Video: Inovasi AI Bantu Bank Perluas Penyaluran Kredit, Dijamin Aman?

iframe]:absolute [&>iframe]:left-0 [&>iframe]:right-0 [&>iframe]:h-full">Next Article Internet Mengalir di Indonesia Hampir 100%, Ini Kata Kominfo

Read more